Harga Sawit Tidak Stabil, Petani Sawit Demo PT.WKN

Harga Sawit Tidak Stabil, Petani Sawit Demo PT.WKN
Share It !

Suaraborneosatu.com – Bengkayang. Sabtu, 2/7/2022 petani di seputar Kecamatan Seluas, Kabupaten Bengkayang, Kalbar, melaksanakan aksi damai di PT Wawasan Kebun Nusantara (PT WKN).

Aksi perwakilan masyarakat petani tersebut, diwakili Martinus Kajot, menuntut pertama harga buah segar tidak imbang dengan pabrik lain, kedua potongan harga sangat tinggi, ketiga naik turun harga tidak masuk akal, keempat lokasi plasma tidak jelas, kelima, belum jelas persoalan disampaikan petani perusahaan tidak boleh beraktivitas.

Menurut, Martinus Kajot, aksi masa yang bergerak diperkirakan kurang lebih 500 orang. Kajot, saat dihubungi mengatakan masa saat ini sekitar pukul 09:01 Wib masih berjalan. “Masih mediasi,” pungkasnya pukul 09:51 Wib.

Kegelisahaan petani terhadap PT WKN ketika dikonfirmasi dengan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bengkayang, Fransiskus,M.Pd, bagaimana menyikapinya, ketua dewan menjawab masih berada di luar daerah. “Saya masih di luar daerah adik,” pungkas Fransiskus,M.Pd.

 

Penulis : Jmt/Usup

Editor : Mus

suaraborneosatu@gmail.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

error: KONTEN DILINDUNGI !!