Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan dan Pelantikan Pejabat Fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang

Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan dan Pelantikan Pejabat Fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang
Share It !

Suaraborneosatu.com – Bengkayang. Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan dan Pelantikan Pejabat Fungsional dilingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang digelar pada Kamis (21/12/2023) di Aula lantai V Kantor Bupati Bengkayang dan dihadiri pula oleh Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang, Pejabat Administrator dan Fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang.

Pengambilan sumpah/janji Jabatan dan Pelantikan Pejabat Fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang yang berjumlah 518 orang dengan rincian, pengangkatan melalui perpindahan dari jabatan lain kedalam jabatan Fungsional Auditor sebanyak 1 orang, pengangkatan PNS formasi jabatan fungsional kategori keahlian dan keterampilan sebanyak 50 orang, pengangkatan guru dalam jabatan fungsional sebanyak 80 orang dan serta pengangkatan PPPK dalam jabatan fungsional formasi 2019-2022 sebanyak 387 orang.

Pengangkatan ini didasarkan pada tiga aspek yaitu Kualifikasi, Kompetisi dan Kinerja. Pengangkatan dalam jabatan juga didasarkan pada kebutuhan organisasi yang serta merta mempertimbangkan aspek integritas dan moralitas.

Dalam kegiatan ini pula Sebastianus Darwis,S.E.,M.M Bupati Bengkayang mengingatkan bahwa Aparatur Sipil Negara harus memegang teguh nilai-nilai dasar ASN yaitu “BerAKHLAK”.

Dan Bupati juga mengingatkan ASN tidak ikut kedalam politik praktis baik secara langsung maupun media sosial karena ASN haruslah menjaga netralitasnya.

(Redaksi)

suaraborneosatu@gmail.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

error: KONTEN DILINDUNGI !!